Makanan Lezat Yang Bisa Mengurangi Berat Badan

Menurunkan berat badan bukan berarti agan agan tidak bisa menikmati makanan yang lezat. Berikut ini adalah cara unik untuk memanjakan lidah agan tanpa membuat gemuk dan tentunya tetap sehat.

Koktail Udang


Udang merupakan makanan yang menjadi sumber protein (8 kalori), yang dapat mempercepat metabolisme dan menjaga agar perut tetap kenyang untuk beberapa jam. Di lain waktu bila agan ingin menyantap makan malam di luar, mulailah dengan makanan pembuka koktail udang alias Shrimp cocktail.


Ini resepnya gan :
Bahan Cocktai Udang :

* Udang ukuran sedang, 250 gram, kupas, biarkan ekornya.
* Daun selada, 4 helai
* Daun peterseli cincang, 4 sendok teh

Saus :

* Mayones, 4 sendok makan, siap pakai
* Bawang putih bubuk, 1/2 sendok teh
* Saus tomat, 2 sendok makan
* Air jeruk lemon, 1 sendok teh.

Cara membuat Cocktai Udang :
1. Saus : Campur semua bahan saus, tambahkan peterseli cincang, aduk hingga tercampur rata.
2. Rebus udang dalam air mendidih hingga, tiriskan.
3. Susun udang dan daun selada dalam gelas cocktail, lalu tambahkan saus dan hias sesuai selera.
4. Sajikan.

Puding Labu

Krim puding mempunyai kalori kurang dari 150 kalori dan ini dapat membantu menurunkan berat badan. Kombinasikan 180 ml yoghurt vanilla tanpa lemak dengan setengah cangkir labu segar yang sudah dihaluskan atau diblender dan sedikit kayu manis. Labu akan tercampur dengan yoghurt (kaya akan protein dan nutrisi) dan akan menghasilkan serat dalam jumlah yang besar. Percampuran protein dan serat di perut akan membuat tetap kenyang. Jadi Anda tidak perlu mengunyah makanan lagi untuk beberapa jam ke depan.

ini resepnya :
Bahan:
1 bungkus agar-agar warna putih (9gr) dilarutkan dg 100 ml air
900 ml santan, dari 1 butir kelapa
300 gr labu kuning yg sudah dikupas, dikukus lalu diblender dg 200 ml air
100 gr gula merah yang bersih ya
150 gr gula pasir
1 sachet vanili
2 lbr daun pandan
½ sdt garam

Cara membuat:
Masak santan, gula merah, gula pasir, vanili, daun pandan dan garam hingga semua bahan larut lalu dinginkan.
Setelah dingin Campur semua sisa bahan jadi satu, aduk hingga rata, masak dengan api sedang, aduk-aduk terus sampai mendidih, setelah mendidih angkat dan tuang ke dalam loyang, dinginkan.

Teh hijau jahe

menikmati secangkir teh rendah kalori dapat meredakan stress setelah melewati hari yang panjang. Sebagai bonus, penelitian mengatakan, meminum teh hijau dapat mempercepat metabolisme tubuh Anda. Campurkan teh hijau anda dengan sepotong jahe untuk penambah rasa.

Cara membuatnya:
Bahan:
2 sendok teh hijau
4-5 iris Jahe

Cara Membuat:
Didihkan air bersama irisan jahe. Lalu gunakan untuk menyeduh serbuk teh hijau.

info:
Teh hijau berkhasiat anti kanker, menjaga kestabilan berat badan, memberi efek relaksasi, dan menjaga tekanan darah. Agar khasiatnya semakin lengkap dan menambah cita rasa ditambahkan irisan jahe segar atau kering. Jahe bisa meredakan rasa nyeri secara alami.

Tips Diet:
1. Jangan sampai kelaparan. Berdiet bukan berarti membiarkan perut Anda kelaparan dalam waktu yang lama. Jika Anda makan saat keadaan sangat lapar, maka jumlah makanan yang akan Anda santap pun akan semakin banyak. Kalori yang masuk ke tubuh pun semakin banyak. Ketimbang membiarkan perut kelaparan, lebih baik sediakan kudapan sehat yang memiliki kalori rendah seperti buah-buahan atau yoghurt agar perut tidak terlalu kelaparan.

2. Menu makanan. Yang perlu diperhatikan dalam berdiet adalah menu yang Anda santap. Perhatikan betul kombinasi yang ada, apakah sudah sesuai dengn kebutuhan kalori setiap hari. Jangan-jangan makanan yang Anda santap hanya menambah lemak, namun memiliki gizi dan kalori yang tidak sesuai. Untuk lebih jelasnya, sebaiknya konsultasikan ke ahli gizi.

3. Pilih jenis minuman. Minuman yang paling cocok bagi mereka yang berdiet adalah air putih. Minum soda, teh botolan atau jus buah kemasan justru mengandung gula dan kalori yang banyak. Jika ingin minum jus, sebaiknya bikin jus Anda sendiri dari buah yang segar. Sehingga Anda bisa mengatur kadar gula yang diinginkan.

4. Kunyah makanan dengan sempurna. Para ahli menyarankan Anda untuk mengunyah makanan minimal 30 kali kunyahan. Hal itu bertujuan agar perut tak lagi sulit mencerna makana yang masuk. Selain itu, mengunyah lebih lama memberikan waktu bagi perut untuk memberi sinyal 'kenyang'. Jika Anda makan terlalu cepat, maka perut akan mengirim sinyal setelah Anda terlanjur makan banyak.

5. Menggunakan piring kecil. Mengganti piring dengan ukuran lebih kecil juga bisa menjadi ide diet yang bagus. Makan dengan piring yang lebih kecil akan memberi sugesti kita untuk makan dengan porsi yang lebih sedikit.



sumber:.kaskus.us/showthread.php?t=6773516
6. Makanlah di meja makan. Anda juga perlu fokus saat makan. Melakukan hal lain, misalnya menonton TV saat makan, hanya akan membuat Anda sulit mengontrol jumlah makanan yang disantap. Lebih baik makan di meja makan, sehingga fokus tidak terpecah.

7. Berhenti makan saat kenyang. Saat Anda merasa kenyang, sebaiknya berhenti menyantap makanan yang ada. Jangan membiasakan diri untuk menyantap seluruh makanan yang tersedia. Hal itu akan membuat Anda terbiasa makan dengan porsi yang banyak. Makanlah sesuai dengan kebutuhan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...